CIANJUR, iNewsGarut.id – Berdasarkan hasil debriefing pelaksanaan operasi SAR hari ke-7, diperkirakan masih terdapat 11 korban dalam pencarian.
Untuk itu, SMC (SAR Mission Coordinator) yang dipimpin Jumaril selaku Kepala Kantor SAR Bandung, memperpanjang operasi SAR selama 3 hari ke depan dari tanggal 28 sampai dengan 30 November 2022.
"Hari ini tim SAR gabungan melaksanakan debriefing bersama seluruh potensi SAR, hadir pula Deputi Bidang Sistem dan Strategi BNPB, Raditya Jati, pada pelaksanaan debriefing di Posko Basarnas," kata Jumaril.
Ia mengungkapkan, hari ini tim masih melaksanakan pencarian terhadap 11 korban dengan 3 worksite seperti hari sebelumnya, yaitu worksite 1 Warung Sate Sinta dengan 176 personil, 5 search dog dan 4 personil Technical Search (Life Detector).
Untuk worksite ke-2 di Desa Cijedil, Kecamatan Cugenang, dengan 134 Personil, 4 Search Dog serta 4 Personil Technical Search (Life Detector). Sedangkan worksite ke-3 di Kampung Cicadas, Desa Cijedil, Kecamatan Cugenang, dengan 62 Personil, 2 Search Dog dan 4 Personil technical Search (Life Detector).
"Selain kegiatan pencarian dan pertolongan ada juga dropping dukungan logistik berupa terpal, paket keluarga, paket balita, beras, dan air mineral," ujarnya.
Data sementara status korban bencana gempa bumi di Kabupaten Cianjur (Data Posko Utama) diantaranya, luka-luka sebanyak 703 orang, keluarga mengungsi 73.693 orang, korban meninggal dunia 321 orang, dan masih dalam pencarian 11 orang.
Editor : ii Solihin