Satu Rumah Permanen di Cisompet Garut Ludes Terbakar Kobaran Api

Indra Sanjaya
Satu unit rumah semi permanen di Kampung Ciroay RT 02 RW 08, Desa Panyindangan, Kecamatan Cisompet, Kabupaten Garut, ludes terbakar. (Foto Istimewa)

GARUT, iNewsGarut.id – Sebuah rumah semi permanen di Kampung Ciroay RT 02 RW 08, Desa Panyindangan, Kecamatan Cisompet, Kabupaten Garut, ludes terbakar si jago merah, Kamis (4/5/2023) pagi.

Kepala Desa Panyindangan Roni Indra mengatakan, api diduga berasal dari korsleting arus listrik sehingga menghanguskan satu rumah dan isinya.

"Api diperkirakan berasal dari korsleting listrik yang diduga bocor, kemudian kabel mengeluarkan percikan api dan menyambar bahan yang mudah terbakar. Sehingga api yang berasal dari pojok kamar meluas dan membesar," ungkap Kades Panyindangan.

Pertama kali api diketahui Ari (34) selaku pemilik rumah yang kemudian berteriak minta tolong. Sontak teriakan Ari itu membuat warga setempat keluar sambil membawa air untuk disiramkan ke kobaran api.

"Alhamdulilah tidak lama kemudian api bisa dipadamkan berkat warga masyarakat setempat. Namun, korban mengalami kerugian diperkirakan sebesar 175 juta rupiah, meliputi 1 unit rumah, 2 unit motor, televisi, gabah padi dua karung, dan peralat rumah tangga," paparnya.

Selanjutnya, tindakan yang dilakukan oleh pemerintah desa setempat setelah menerima informasi bahwa telah terjadi kebakaran rumah warga yaitu langsung melalukan cek Tempat Kejadian Perkara (TKP), mendata saksi-saksi, mencari informasi, dan melaporkan kepada pimpinan juga melakuan koordinasi dengan dinas terkait.

Editor : ii Solihin

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network