SUKABUMI, iNews.id - Tiga wisatawan nyaris tewas terseret ombak pantai di Palabuhanratu, Sukabumi, Jawa Barat, Sabtu (26/9/2021). Korban bernama Asep (24) terseret ombak di Pantai Karangsari.
"Kronologi kejadiannya berawal saat korban sedang berenang sendirian, lalu terseret ombak ke tengah lautan. Korban yang terlihat oleh petugas berhasil diselamatkan dan dibawa ke RSUD Palabuhanratu untuk mendapatkan layanan kesehatan," ujar Kasat Polair Polres Sukabumi, AKP Tri Andri Affandi, Sabtu (25/9).
Sedangkan dua wisatawan lainnya terseret ombak di Pantai Istiqomah Citepus, Palabuhanratu. Dua orang wisatawan tersebut merupakan warga Kampung Coblong RT 03/03, Desa Talaga, Kecamatan Caringin, Kabupaten Sukabumi.
BACA JUGA:
Sekeluarga Tenggelam di Pantai Palabuhanratu, 2 Dievakuasi Selamat 1 Hilang
Balawista Palabuhanratu, Yanyan Nuryanto menyebutkan kedua korban bernama Ahmad Saeful Bahri (23) dan Aziz Malik Fajar (21) yang kedua tercatat masih sebagai mahasiswa.
"Kedua korban yang sudah berada di tengah lautan, tertolong oleh petugas Balawista yang bernama Geco, Aris dan Rio. Keduanya selamat dan dapat ditarik ke darat dengan bantuan petugas," ujar Yanyan kepada wartawan.
Yanyan menambahkan kedua korban diberikan pertolongan darurat untuk mengeluarkan air laut yang banyak terminum oleh korban. "Beruntung keduanya bisa memulihkan kondisinya hingga tidak perlu dibawa ke rumah sakit," katanya.
Editor : Sazili MustofaEditor Jakarta
Artikel Terkait