GARUT, iNewsGarut.id – Menunggu memang hal yang sangat membosankan, seperti halnya peluncuran buku antologi puisi meraih mimpi hasil karya 80 siswa-siswi Sekolah Menengah Pertama Negeri Satu (SMPN 1) Cibatu, Garut. Selama 63 tahun akhirnya diluncurkan.
Peluncuran atau launching perdananya secara langsung ditandatangani Kepala Sekolah, Pembina pengawas pendidikan Garut, guru bahasa Indonesia, serta Komite sekolah.
Kepala Sekolah SMPN 1 Cibatu, Kuswara, mengatakan, ini merupakan pencapaian luar biasa selama 63 tahun menunggu akhirnya buku antologi puisi meraih mimpi hasil karya 80 siswa-siswi terbaik disini bisa diluncurkan atau dilaunchingkan.
"Ini kali pertama sekolah meluncurkan buku antologi puisi dengan judul meraih mimpi, teruslah berkarya,"ungkap usai pelaksanaan kegiatan peluncuran buku antologi di lapangan sekolah setempat, Rabu (25/5/2023).
Dikatakannya, peluncuran buku antologi ini mengungkapkan makna dan bisa menjadi kenangan dan pengalaman yang berharga selama belajar di SMPN 1 Cibatu.
"Ya ini bisa menjadi kenangan sepanjang masa ketika belajar di sekolah kami, dan tentunya juga sebagai motivasi untuk terus berkarya dan berinovasi,"ujarnya.
Kuswara menyampaikan apresiasi dan ucapan terima kasih kepada siswa-siswi serta guru pendidik, dan pihak yang telah berkontribusi sehingga buki antologi puisi meraih mimpi ini bisa diluncurkan.
"Terima kasih kepada semuanya yang telah ikut berpartisipasi dan berkontribusi dalam peluncuran bikin antologi puisi meraih mimpi ini,"ucapnya.
Iya berharap terutama SMPN 1 Cibatu ini bisa menjadi sekolah yang menciptakan siswa-siswi yang berprestasi di segala bidang dan membawa nama harum sekolah khususnya, umumnya kabupaten Garut.
Editor : ii Solihin