GARUT,iNewsgarut.id – Guna meningkatkan kepercayaan publik terhadap institusi aparat kepolisian, Polri menyelenggarakan quick wins presisi. Salah satu program adalah mendengarkan keluhan dari masyarakat yang dilakukan Polres Garut.
"Melalui program 'Taros Kapolres' kami akan merespons secara cepat dan langsung ditindaklanjuti segala persoalan atau keluhan masyarakat, yang berkaitan dengan institusi kami terutama yang sifatnya isidentil," kata Kapolres Garut AKBP Wirdhanto Hadichaksono di Mapolres Garut, Selasa (1/11/2022).
Ia menyampaikan, program 'Taros Kapolres' merupakan layanan pengaduan berbasis media sosial yang disebarkan kepada seluruh masyarakat, melalui aplikasi WhatsApp.
"Warga atau siapapun yang memiliki masalah, aspirasinya bisa disampaikan melalui WhatsApp, dan kami akan merespons dan memberikan pelayanan terutama berkaitan dengan Kamtibmas," ujarnya.
Menurutnya, program ini merupakan produk kearifan lokal dan siapapun bisa menyampaikan keluhannya langsung kepada Kapolres, khususnya menyangkut kinerja kepolisian.
"Kami akan mrngrahasiakan warga yang menyampaikan keluhannya, dan kami akan melakukan validasi data kepada yang bersangkutan. Tentunya kami mengimbau kepada masyarakat agar menyampaikan informasi yang benar atau valid agar dapat menindaklanjuti dengan cepat," tuturnya.
Kapolres Garut menegaskan agar layanan di program tersebut dimanfaatkan dengan baik. Ia memastikan ada sanksi tegas bila ada pihak tak bertanggung jawab yang dengan sengaja memberikan informasi palsu atau bohong.
"Hotline yang bisa dihubungi oleh masyarakat untuk menyampaikan keluhannya adalah di no WA 081113404040," pungkasnya.
Editor : ii Solihin
Artikel Terkait