"Kami berkomitmen untuk menduduki posisi terhormat, posisi 10 besar dengan asumsi capaian medali sebanyak 30 emas," ujarnya.
Menurut dia, Kabupaten Garut masih memiliki banyak peluang untuk mendapatkan medali-medali tambahan dari beberapa cabor unggulan.
"Kita masih punya potensi di akuatik untuk nomor loncat indah, kita masih punya nomor yang masih bisa diharapkan dari renang artistik, kemudian nomor langganan kita dari pencak silat, tarung derajat, gulat, dan dansa. Beberapa cabor ini baru akan dipertandingkan di atas tanggal 10 November nanti, mudah-mudahan bisa meraih emas," ungkapnya.
Pada Porprov Jabar tahun ini, Kabupaten Garut menjadi tuan rumah di 9 cabor dan akan bertandang ke beberapa daerah di Jawa Barat seperti Kabupaten Ciamis, Kabupaten Bandung Barat, Kabupaten Tasikmalaya, Kota Banjar, Kabupaten Subang, Kabupaten Bekasi, Kabupaten Pangandaran, dan Kabupaten Bandung.
Ketua Umum (Ketum) KONI Kabupaten Garut, Abdusy Syakur Amin, beberapa waktu lalu menyebut bahwa pada Porprov Jabar ini daerahnya mengirimkan 490 atlet dari 41 cabor yang diikuti.
Editor : ii Solihin
Artikel Terkait