Lanjut dikatakan Nelson, kebetulan untuk Program Studi Perlindungan dan Pemberdayaan Sosial ini pertama kali untuk Praktikum Komunitas. Memang pihaknya mengupayakan agar mahasiswa ketika berkegiatan di masyarakat paling tidak memiliki pengalaman.
Adapun bagaimana masyarakat juga memiliki dampak agar bisa bekerja dengan para mahasiswa terhadap masalah-masalah sosial terutama yang mereka identifikasi bersama.
"Mudah-mudahan nanti ketika hasil ini bisa ke depannya rekomendasi tindaklanjut, supaya nanti kegiatan-kegiatan ini yang memang perlu ditindaklanjuti bisa ditindaklanjut. Walaupun waktunya singkat, tapi mudah-mudahan mempunyai dampak yang signifikan ke depannya bagi masyarakat," harapnya.
Sementara itu, Camat Cisurupan, Odik Sodikin, dalam sambutannya mengucapkan rasa terima kasih dan mengapresiasi sekali atas kegiatan yang telah dilaksanakan Mahasiswa Poltekesos Bandung ini.
"Kami atas nama Forum Koordinasi Pimpinan Kecamatan (Forkopimcam), kepala desa, pendamping lapangan, dan warga masyarakat Kecamatan Cisurupan, yang pertama mengucapkan terima kasih dan mengapresiasi terhadap kegiatan Praktikum Komunitas yang telah dilakukan Mahasiswa Poltekesos Bandung," ucapnya.
Selain itu, ia juga menyampaikan permohonan maaf yang sebesar-besarnya apabila banyak keterbatasan, kemampuan, dan juga keilmuan yang dimiliki warga masyarakat Kecamatan Cisurupan.
Editor : ii Solihin
Artikel Terkait