GARUT, iNewsGarut.id – Momentum bulan suci Ramadan selalu dijadikan ladang amal bagi umat muslim untuk menyempurnakan amal ibadah puasa, baik itu berhubungan baik dengan sesama maupun dengan Sang Pencipta.
Salah satu cara untuk menyempurnakan amal ibadah itu yakni dengan cara berbagi, baik itu berbagi ilmu ataupun berbagi kebahagiaan.
Menindaklanjuti hal tadi, Ikatan Jurnalis Televisi Indonesia (IJTI) Koordinator Daerah (Korda) Kabupaten Garut, Jawa Barat, kembali menggelar kegiatan tahunan yaitu IJTI Berbagi di bulan Ramadan, yang dimana di tahun 2023 ini merupakan tahun ke-10 IJTI Korda Garut menggelar kegiatan tersebut.
Nama kegiatan program tahunan di bulan Ramadan dari IJTI Korda Garut ini yaitu IJTI Nyantri, IJTI Berbagi. Dengan mengusung tema "10 Tahun Mengabdi dan Berbagi".
Penjelasan dari nama kegiatan IJTI Nyantri sendiri adalah kegiatan yang berbentuk memberikan materi dasar jurnalistik serta pengalaman jurnalis televisi di lapangan, dengan sasaran para santri yang ada di 10 pondok pesantren di Kabupaten Garut.
Sedangkan implementasi dari IJTI Berbagi, merupakan kegiatan bakti sosial dengan memberikan sejumlah bantuan paket sembako, peralatan salat, dan uang kadeudeuh bagi para santri yatim piatu dan kaum dhuafa dengan target sebanyak 210 penerima.
Adapun tujuan digelarnya kegiatan ini yaitu untuk membantu para santri agar memahami ilmu jurnalistik serta memberikan kebahagiaan bagi para santri yatim piatu dan kaum dhuafa, baik dalam meringankan beban hidup maupun dalam menumbuhkan semangat kebersamaan dan persaudaraan.
Untuk pelaksanaan kegiatan program dari IJTI Korda Garut sendiri dimulai pada hari Senin - Kamis tanggal 10-13 April 2023.
Ketua IJTI Korda Garut Wildan Fadilah menjelaskan, rekan-rekan IJTI senantiasa hadir dengan beragam program sosial yang bertujuan untuk membantu dan memajukan masyarakat Garut.
"Kolaborasi dengan rekan-rekan IJTI memungkinkan kami untuk turut serta berpartisipasi dalam beragam bentuk dengan spirit yang sama, yaitu untuk memajukan masyarakat Garut," ujar Wildan.
Wildan menyebut untuk tahun ini pihaknya mendistribusikan 50 paket sembako untuk warga di beberapa titik di wilayah Garut, baik itu di wilayah Garut Selatan, pusat kota, maupun Garut Utara.
"Kami berharap silaturahmi dan kolaborasi dengan IJTI semakin baik dan dapat menghasilkan program-program yang bermanfaat bagi masyarakat Garut," tandasnya.
Editor : ii Solihin
Artikel Terkait