Sinergi BPH Migas dan DPR RI, Anggota DPRD Garut: Subsidi Jangan ke Barang tapi ke Orang

Dindin Ahmad S
Sosialisasi Kinerja dan Penyuluhan Regulasi BPH Migas Tahun Anggaran 2023 di Hotel Santika, Kecamatan Tarogong Kaler, Kabupaten Garut, Senin (29/5/2023).Foto iNewsGarut.id/ Dindin Ahmad S

GARUT, iNewsGarut.id – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR RI) Komisi VII dari Fraksi Partai Demokrasi Indonesia (PDI) Perjuangan, Dony Maryadi Oekon, bersama Badan Pengatur Hilir Minyak dan Gas Bumi (BPH Migas) menggelar Sosialisasi Kinerja dan Penyuluhan Regulasi BPH Migas Tahun Anggaran 2023 di Hotel Santika, Kecamatan Tarogong Kaler, Kabupaten Garut, Senin (29/5/2023).

Dalam acara tersebut Anggota DPR RI Komisi VII Fraksi PDI Perjuangan diwakili oleh Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Garut Yudha Puja Turnawan.

Yudha Puja Turnawan mengapresiasi atas kegiatan yang diinisiasi oleh Anggota DPR RI dan BPH Migas ini. Selain mengundang BPH Migas, dalam acara itu juga mengundang PT Pertamina Petra Niaga yang merupakan salah satu anak cabang PT Pertamina.

Menurutnya, sosialisasi ini digelar untuk mengajak peran aktif masyarakat supaya BBM subsidi tepat sasaran, yang hari ini dianggap memang tidak tepat sasaran. 

"Dan kami tadi banyak dari peserta memberikan masukan agar subsidi jangan ke barang tapi ke orang, karena kalau ke barang tetap akan kembali dikonsumsi oleh orang kaya," ujarnya.

Ia berharap aplikasi MyPertamina itu tidak bisa dibuat oleh setiap orang. Namun, harus adanya filtrasi tambahan sesuai dengan kategori penerima subsidi.

Editor : ii Solihin

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network