BSIP Jabar Kunker ke Garut, Rencana Laksanakan Program ICARE

Dindin Ahmad S
Sosialisasi dan koordinasi Program ICARE di Ruang Pamengkang, Kecamatan Garut Kota, Kabupaten Garut, Selasa (30/05/2023).Foto Istimewa

GARUT, iNewsGarut.id – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Garut menerima kunjungan kerja (Kunker) dari Kepala Badan Standarisasi Instrumen Pertanian (BSIP) Jawa Barat (Jabar), Rustan Massinai, beserta rombongan, di Ruang Pamengkang, Kecamatan Garut Kota, Selasa (30/3/2023).

Kedatangan BSIP ke Kabupaten Garut ini dalam rangka Sosialisasi dan Koordinasi Program ICARE (Integrated Corporation of Agricultural Resources).

Bupati Garut, Rudy Gunawan, menyambut baik rencana pelaksanaan program ICARE yang akan dilakukan oleh BSIP Jabar di daerahnya. Terlebih jika Produk Domestik Regional Bruto (PDRB) Kabupaten Garut 38 persen nya berada pada sektor pertanian.

"ICARE ini hadir di Kabupaten Garut, (terlebih) kita ingin memperkuat sektor pertanian, (sehingga) PDRB-nya meningkat tajam," ujar Rudy Gunawan.

Sementara itu, Kepala BSIP Jabar, Rustan Massinai, menjelaskan bahwa Program ICARE ini adalah kawasan pertanian berstandar yang hanya ada di 9 provinsi di Indonesia, termasuk salah satunya hadir di Kabupaten Garut Provinsi Jabar.

Program ICARE bertujuan untuk mendukung pengelolaan kawasan dan rantai nilai komoditas pertanian yang berkelanjutan dan inklusif. Program ini juga mengarah pada modernisasi, digitalisasi, dan adopsi konsep pertanian modern dan digital di tingkat petani.

Editor : ii Solihin

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network