Kepala DPPKBP3A Garut Sebut Akan Pendekatan Dengan Sekolah-sekolah Korban Penyimpangan Seksual

Dindin Ahmad S
Kepala Dinas Pengendalian Penduduk, Keluarga Berencana, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DPPKBP3A) Kabupaten Garut, Yayan Waryana. (Foto : INewsGarut.id/ Dindin Ahmad S)

GARUT, iNewsGarut.id – Kepala Dinas Pengendalian Penduduk, Keluarga Berencana, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak (DPPKBP3A) Kabupaten Garut, Yayan Waryana, menyebut pihaknya akan melakukan pendekatan dengan sekolah-sekolah para korban penyimpangan seksual di Kecamatan Samarang yang dilakukan oleh oknum guru ngaji.

Sebelumnya, dalam konferensi pers di Mapolres Garut pada Kamis (1/6/2023) kemarin, disebutkan sebanyak 17 orang anak dibawah umur di Kecamatan Samarang menjadi korban penyimpangan seksual oleh oknum guru ngaji.

Diketahui pelaku aksi bejat itu berinisial AS (50), warga asal Desa Sirnasari, Kecamatan Samarang, Kabupaten Garut. Pelaku berhasil ditangkap oleh pihak Kepolisian Resort Garut di kediamannya beberapa hari lalu.

DPPKBP3A Garut sendiri sekarang ini tengah melaksanakan trauma healing bagi para korban penyimpangan seksual beserta keluarganya, hal tersebut dilakukan sebagai salah satu langkah penyembuhan psikis mereka.

"Di sekolah pun kita akan lakukan, sekolah-sekolah dimana mereka melakukan sekolah, kita akan melakukan pendekatan kepada kepala sekolah maupun guru-guru dan anak-anak siswa untuk menerima kembali mereka bersekolah. 

Editor : ii Solihin

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network