Karyawati Pabrik Sepatu Meninggal Dalam Laka Lantas, Ahli Waris Dapat Santunan BPJS Ketenagakerjaan

Hendrik Prima
Ahli Waris Karyawan Pabrik Sepatu Yang Meninggal Saat Menerima Jaminan Kecelakaan Kerja BPJS ketenagakerjaan. Foto iNewsGarut.id/Hendrik Prima

GARUT, iNewsGarut.id – Dua orang karyawan perusahaan sepatu yang berada di Desa Cijolang, Kecamatan Limbangan, Garut, Jawa Barat, meninggal dunia. Satu orang karyawan meninggal dalam kecelakaan lalu lintas, dan satu orang lagi meninggal dalam keadaan sakit.

Ahli waris keduanya mendapatkan jaminan kematian lewat BPJS ketenagakerjaan. Yang hari ini, Senin (5/6/2023), secara simbolis diserahkan kepada yang bersangkutan oleh PT.Pratama Abadi Industri dan dihadiri langsung oleh Kepala BPJS ketenagakerjaan Cabang Garut.

Salah satu ahli waris atau Ibu dari karyawan yang meninggal dunia yakni Nurlela mengaku terkejut. Pasalnya dari informasi sebelumnya mendapatkan santunan kematian itu sekitar Rp.40 jutaan, tapi tidak disangka -sangka ternyata dirinya mendapatkan santunan sebesar Rp.125 juta.

"Tak disangka-sangka ternyata dapat santunan Rp.125 juta, kirain Rp 40 jutaan, Alhamdulillah terima kasih kepada perusahaan yang telah berupaya untuk kami,"ungkapnya.

Sementara General Manager (GM) PT.Pratama Abadi Industri, Aceng Ahmad Nasir, mengatakan, pihaknya menyerahkan BPJS ketenagakerjaan bagi karyawan yang meninggal dunia. Yang mana, Kata Dia, satu mengalami kecelakaan lalu lintas, dan satu karyawan lagi karena sakit.

"Alhamdulillah sudah kami serahkan secara simbolis kepada keluarga Korban, ini sebagai bentuk tanggung jawab perusahaan terhadap karyawan,"ujarnya.

Dikatakannya, seluruh karyawan PT.Pratama Abadi Industri kurang lebih 8000 ribu yang di SPK an sudah masuk sebagai peserta aktif BPJS ketenagakerjaan.

"Seluruhnya karyawan disini sudah masuk sebagai peserta aktif BPJS ketenagakerjaan,"kata Aceng.

Editor : ii Solihin

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network