GARUT, iNewsGarut.id – Ikatan Jurnalis Televisi (IJTI) Kordinator Daerah (Korda) Garut peduli Pemilu 2024 dengan meluncurkan program edukasi dan partnershif politik bagi para Calon Anggota Legislatif (Caleg) dari berbagai partai politik peserta pemilu untuk ikut serta dalam pencarian talenta politik Challange Politik Talent (CPT).
Program kolaborasi sejumlah unsur terkait dalam mensukseskan pemilu 2024 tersebut di gagas para jurnalis televisi yang tergabung dalam Ikatan Jurnalis Televisi Indonesia (IJTI) Kordinator Daerah (Korda) Kabupaten Garut bersama Forum Komunikasi Kelompok Informasi Masyarakat (FK-KIM) Kabupaten Garut serta sejumlah pihak lainnya yang memiliki kepedulian untuk pelaksanaan Pemilu yang jujur, adil berkualitas.
Menurut Direktur program Challenge Politic Talent Janur MB pihaknya sudah lama merancang program tersebut dalam rangka turut berpartisipasi aktif untuk mensukseskan pemilu damai, jujur adil dan berkualitas khusunya di Kabupaten Garut.
"Ruang lingkup kita sementara ini ada di Kabupaten Garut sesuai dengan wilayah kerja teman teman sebagai jurnalis yang bertugas dikabupaten Garut,"kata Janur, Kamis (24/8/2023).
Ia menyatakan program tersebut terbuka bagi seluruh Caleg di Kabupaten Garut dari berbagai partai politik yang ingin ikut serta mendapatkan penguatan berupa edukasi dan endorsment dari jejaring media network yang di bangun dalam program CPT tersebut.
"Sesuai namanya program ini adalah Challenge Politic Talent atau menantang talenta Politik, sudah dapat dipastikan bahwa para Caleg ini dianggap sebagai talenta-talenta politik terbaik kabupaten Garut untuk berebut 50 Kursi DPRD Garut pada pemilu 2024 mendatang,"ungkapnya.
"Mereka bisa menemukan sparing partner untuk beradu gagasan ide, argumen maupun strategi politik dalam mewujudkan Kabupaten Garut yang maju dan memiliki talenta politik yang lurus dan berkemampuan intelektual mumpuni,"imbuhnya.
Sementara itu, Ketua IJTI Korda Garut Wildan Fadilah membenarkan terkait program tersebut merupakan bagian dari kerja kolaborasi pihaknya yang sudah dirancang jauh jauh hari dalam turut serta mensukseskan pemilu di Kabupaten Garut.
“Program ini memang telah kita rancang jauh jauh hari sebelumnya untuk menjadi program yang dapat kami lakukan dalam ikut serta bagaimana membangun komunikasi politik dengan warga pada saat nanti menjadi anggota DPRD Garut,”tutur Wildan.
Ia juga optimis program yang dirancang secara ringan dan happy tersebut akan menjadi bagian yang mengedukasi para Caleg versi masyarakat media agar terbiasa dalam memberikan solusi bagi kesinambungan pembangunan Kabupaten Garut mendatang.
"Intinya kita berharap para Caleg yang jadi Anggota DPRD Garut kedepan benar-benar yang memiliki skill dan wawasan yang luas dan terasah, teruji dalam membrikan solusi sebagai pemegang Hak-hak legislasi,"paparnya.
Wildan juga menyebut pihaknya akan menggandeng para ahli dari berbagai disiplin ilmu terutama kalangan akademisi dalam guliran program CPT tersebut dalam segmen CPT Discussion.
"Silahkan yang berminat kami mempersilahkan para Caleg ikut serta dalam program ini untuk penguatan dan pembekalan kompetisi menuju Parlement."pungkasnya.
Perlu diketahui program tersebut sudah mulai berjalan dalam penjaringan minat dari para Caleg yang sudah masuk pada Daftar Caleg Sementara (DCS) yang terdaftar di KPU Garut yang diambil secara acak atau random.
Editor : ii Solihin
Artikel Terkait