GARUT, iNewsGarut.id – Griya Harapan Difabel (GHD) ciptakan kreasi batik bersama teman-teman penyandang disabilitas bahkan karyanya telah diapresiasi hingga kancah Internasional.
Kabarnya karya batik disabilitas tersebut telah digunakan oleh girl group Korea Selatan, Twice melalui kerja sama dengan brand skincare terkenal Indonesia, Scarlett.
Menurut Andina rahayu selaku ketua GHD menyatakan jika batik disabiliyang mereka produksi adalah karya teman-teman berkebutuhan khusus yang telah diberikan pelatihan.
"Sudah ada karya batik dan dipakai oleh girl group Twice dari Korea Selatan, saat itu Scarlett meminta batik disabilitas," ungkap Andina saat ditemui di acara sosialisasi Perda No.7 tahun 2023 tentang Penyelenggaraan Perlindungan Penyandang Disabilitas bersama anggota dewan DPRD Jabar, Enjang Tedi pada Kamis siang (7/12/2023).
"Kita biarkan teman-teman disabilitas berkreasi dengan gambarnya masing-masing, sehingga motifnya ini bisa beda-beda setiap hari," lanjutnya.
Di gedung serbaguna Widya Kusumah, Andina mensosialisasikan Pusat Pelayanan Sosial Griya Harapan Difabel yang bisa diakses oleh penyandang disabilitas secara percuma.
Pusat Pelayanan Sosial Griya Harapan Difabel merupakan bagian dari Unit Pelayanan Teknis Daerah (UPTD) Dinas Sosial Jawa Barat yang berfungsi memberikan pelayanan rehabilitas sosial kepada penyandang disabilitas.
GHD berharap kehadiran mereka sebagai pusat pelayanan disabilitas dapat lebih banyak membantu orang-orang dengan kebutuhan khusus di wilayah Jawa Barat.
Editor : ii Solihin
Artikel Terkait