Lawan Barito Putera, Pelatih Persib Bojan Hodak Tinggalkan 7 Pemain

Hendrik Prima
Dua pemain Persib Ezra Wallian (kiri) dan Ciro Alves (kanan) saat menghadang pemain lawan. Foto Okezone Bola.

GARUT, iNewsGarut.id – Laga ke-25 BRI liga I 2023-2024, Persib Bandung akan menjalani laga tandang melawan Barito Putera di stadion Sultan Agung, Bantul, Yogyakarta, Jumat (23/2/2024) sekira pukul 19.00 WIB.

Pada pertandingan itu, Pelatih Persib Bojan Hodak sudah mempersiapkan strategi di laga melawan Barito Putera. Dimana Ia terpaksa harus meninggalkan 7 pemainnya atau tidak dibawa di laga ke 25 kontra Barito.

Tiga diantaranya pemain yang tidak dibawa merupakan kiper yang masing-masing adalah Fitrul Dwi Rustapa, Sheva Sanggasi dan Fitrah Maulana.

Sementara empat pemain lainnya yang ditinggalkan adalah Edo Febriansah yang terkena hukuman akumulasi kartu kuning. Lalu Achmad Jufriyanto karena harus menjalani lisensi kepelatihan B AFC.

"Kami bawa 21 pemain ke Yogyakarta, yang Kita tinggal ada 7 pemain seperti Edo akumulasi kartu, Achmad Jufriyanto sedang jalani lisensi kepelatihan B AFC, kemudian Ferdiansyah dan Abdul Aziz yang sakit,"kata Bojan Hodak di Stadion Sidolig, Bandung, belum lama ini.

Bojan memastikan meskipun ke 21 pemain yang dibawa untuk melawan Barito Putera sudah dipersiapkan, beberapa diantaranya memang pemain yang jarang dimainkan.

Editor : ii Solihin

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network