Bertepatan dengan HJG, Kecamatan Selaawi Raih Kembali Penghargaan Purwa Intan Kedaton Tahun 2022

Rizza
Camat Selaawi, Ridwan Effendi, saat menerima penghargaan Purwa Intan Kedaton Tahun 2022, Rabu.

GARUT, iNews.id Kecamatan Selaawi  raih gelar penghargaan Purwa Intan Kedaton Tahun 2022 untuk yang kedua kalinya dalam Penilaian Sinergitas Kinerja Kecamatan Tahun 2022.

Penghargaan tersebut diumumkan dalam acara Upacara Peringatan Hari Jadi Garut (HJG) ke – 209 yang dilaksanakan di Alun-Alun Otto Iskandar Dinata Garut, Kecamatan Garut Kota, Kabupaten Garut, Rabu, 16 Februari 2022.

Bupati Garut, Rudy Gunawan yang bertindak sebagai Inspektur Upacara (Irup), mengucapkan selamat kepada para penerima penghargaan. Menurutnya, penghargaan ini diberikan sebagai wujud penghormatan dari Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Garut atas prestasi yang diraih pemerintah kecamatan.

“Yang tadi telah mendapat penghargaan, kami ucapkan selamat atas penerimaan penghargaan itu, semoga itu adalah wujud dari penghormatan kami Bupati dan Wakil Bupati, wujud penghormatan Pemerintah Daerah Kabupaten Garut atas prestasi yang diraih oleh saudara-saudara sekalian,” ujarnya.

Rudy berharap penghargaan yang diberikan bisa menjadi kenang-kenangan sepanjang hidup, karena diberikan di momen spesial di Hari Jadi Garut (HJG) ke – 209.

Editor : ii Solihin

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network