Anggota DPRD Garut Jadi Narasumber Dalam Acara P2K2 KPM PKH Leles

Hendrik Prima
Anggota DPRD Garut saat memberikan bingkisan sembako kepada KPM PKH pada acara P2K2 di Kecamatan Leles. Foto istimewa.

GARUT, iNewsGarut.id – Anggota DPRD Garut Fraksi PDI-Perjuangan Yudha Puja Turnawan menjadi narasumber dalam acara Pertemuan Peningkatan Kemampuan Keluarga (P2K2) Keluarga Penerima Manfaat (KPM) PKH di Kecamatan Leles yang bertempat di Desa Wisata Dewi Situ Cangkuang, Garut, Jawa Barat, Kamis (11/7/2024).

Acara itu mengusung tema "Perempuan Berdaya dan Mandiri Melalui Usaha Sampingan" dalam artian bagaimana membuat penerima PKH itu menjadi keluarga yang mandiri agar ke depan mereka bisa lepas dari bantuan PKH atau graduasi. Kegiatan itu dihadiri oleh KPM PKH di 12 Desa yang ada di Kecamatan Leles, Korwil KPM PKH Jabar Aceng Khotib, pendamping UMKM Jabar Juara Fitri Lestari, unsur TNI-POLRI, dan unsur yang lainnya.

Usai acara Yudha mengatakan bahwa dirinya menjadi narasumber memenuhi undangan dari Koordinator Kecamatan PKH Leles untuk memberikan pemahaman kepada KPM PKH yang ada di Leles terkait dengan graduasi.

"Jadi Saya memberikan pemahaman graduasi atau lepas dari bantuan PKH kepada para KPM agar bantuan tersebut bisa dialokasikan untuk warga yang lebih membutuhkan,"ungkapnya.

Yudha menjelaskan banyak KPM PKH yang masih belum mengetahui tentang graduasi itu sendiri, di acara inilah diberikan pemahaman kepada KPM PKH yang sudah mandiri didorong untuk lepas dan diberikan kelancaran warga lainnya yang lebih membutuhkan.

"Ini upaya juga untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat agar KPM PKH ini bisa mandiri,"ujarnya.

Menurutnya, bantuan dari pemerintah itu banyak baik yang bersumber dari APBD maupun APBN.

"Nah kebetulan hadir juga dari pendamping UMKM jabar juara Ibu Fitri Lestari sebagai narasumber juga untuk mengedukasi para KPM PKH di Leles ini agar mandiri dan sejahtera,"ujarnya.

Yudha pun mengapresiasi kegiatan tersebut, tentunya dengan kegiatan ini KPM PKH teredukasi terkait dengan graduasi agar bisa lebih mandiri.

Sementara Korwil Pendamping PKH Jawa Barat Aceng Khotib menjelaskan kegiatan ini tujuannya lebih ke memberikan edukasi tentang graduasi untuk meningkatkan kesejahteraan KPM PKH dan memberdayakan nya agar bisa mandiri.

"Jadi tidak dilepas begitu saja, Kita berdayakan KPM PKH ini agar bisa mempunyai kewirausahaan yang mandiri,"ucapnya.

Aceng menyebut di Kabupaten Garut sendiri ada sekitar 25 orang KPM PKH yang sudah graduasi, "Ada 25 orang kalau berbicara se-kabupaten Garut yang sudah graduasi, untuk Kecamatan Leles sekitar 3 orang,"cetusnya.

Pada kesempatan itu juga Anggota DPRD Garut Yudha Puja Turnawan melaksanakan bakti sosial dengan memberikan bingkisan sembako kepada para KPM PKH.

Editor : ii Solihin

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network