GARUT, iNewsGarut.id – Wakil Bupati (Wabup) Garut, Putri Karlina, secara resmi membuka Festival Ramadan Bintang Cendekia Islamic School yang berlangsung di Jalan Tegal Kurdi, Kecamatan Karangpawitan, Kabupaten Garut, Kamis (6/3/2025).
Dalam sambutannya, Putri Karlina mengungkapkan ketertarikannya menghadiri acara tersebut, salah satunya karena agenda bazar dalam Festival Ramadan yang dinilainya mampu menumbuhkan jiwa kewirausahaan sejak dini.
Menurutnya, jiwa entrepreneurship sangat penting dimiliki siapa pun agar mampu bertahan dalam situasi apa pun. Bahkan, ia menuturkan, prinsip tersebut turut ia terapkan dalam menjalankan tugasnya sebagai Wakil Bupati Garut.
"Saya ketika jadi Wakil Bupati, jiwa entrepreneurship saya dijalankan. Artinya bagaimana saya memandang Pemda Garut ini menjadi sebuah dagangan yang menarik untuk masyarakatnya, bagaimana Pemda Garut dengan semua ASN-nya bisa memberikan produk terbaik untuk masyarakat," ucap Putri.
Ia pun mengapresiasi Bintang Cendekia Islamic School atas penyelenggaraan Festival Ramadan yang di dalamnya terdapat bazar sebagai media penanaman jiwa kewirausahaan kepada para siswa.
Sementara itu, Kepala Dinas Pendidikan (Kadisdik) Kabupaten Garut, Ade Manadin, turut memberikan apresiasi atas kegiatan ini. Ia menyebut Festival Ramadan merupakan bagian dari metode pembelajaran deep learning yang memberikan pengalaman langsung kepada siswa dalam suasana belajar yang menyenangkan.
Ade juga memuji perhatian tinggi Wabup Garut terhadap dunia pendidikan. Menurutnya, kehadiran Putri Karlina di berbagai sekolah menjadi motivasi tersendiri bagi pihaknya dan lingkungan pendidikan di Garut.
"Ibu Wabup sangat luar biasa dengan ekspektasi yang sangat tinggi, datang ke sekolah-sekolah. Mudah-mudahan jadi motivasi bagi kami, bagi sekolah, dan bagi anak-anak, terutama dalam menanamkan jiwa entrepreneurship," kata Ade.
Editor : ii Solihin
Artikel Terkait