Permudah Pembayaran PKB, P3DW Garut, DPMD dan BJB Luncurkan Bank Bumdes

Rizza
Peluncuran Program Bank Bumdes, yang dihadiri Wakil Gubernur (Wagub) Jabar, Uu Ruzhanul Ulum di Desa Wanajaya, Kecamatan Wanaraja, Senin 28 Maret 2022.

GARUT, iNews.id Bapenda Provinsi Jawa Barat melalui Pusat Pengelolaan Pendapatan Daerah wilayah (P3DW) Kabupaten Garut atau lebih dikenal dengan Samsat Garut, terus berupaya meningkatkan serta mengembangkan pelayanan Pembayaran Pajak Kendaraan bermotor di wilayah Kabupaten Garut. 

Pengembangan layanan ini mengacu pada perjanjian kerja sama antara Pemerintah Daerah Provinsi Jawa Barat, dengan Pemerintah Kabupaten Garut tentang sinergitas program Intensifikasi, pengembangan layanan pembayaran pajak kendaraan motor, pembayaran pajak bumi dan bangunan perdesaan dan perkotaan dan pemberdayaan masyarakat desa di wilayah Kabupaten Garut. 

Menurut Kepala Samsat Garut, Dadan Supyan, hal tersebut merupakan bentuk kolaborasi antara pemerintah provinsi dengan pemerintah kabupaten yang sangat baik. 

Tidak hanya itu, bentuk kolaborasi lain yang dilakukan adalah dengan digelarnya launching program bank Bumdes yang dilaksanakan di Desa Wanajaya, Kecamatan Wanaraja, pada hari Senin, 28 Maret 2022 yang dihadiri langsung oleh Wakil Gubernur Jawa Barat, Uu Ruzhanul Ulum.

"Ini merupakan bentuk nyata dari kolaborasi, yaitu dengan ditandatanganinya Kesepakatan bersama antara Samsat Garut (P3DW Garut, Kasatlantas Garut dan Jasa Raharja) dengan 34 Bumdes dari seluruh kecamatan di wilayah Kabupaten Garut," ucapnya, Senin 28 Maret 2022.

Editor : ii Solihin

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network