Kunjungi Lokasi Industri GMP, Menko Perekonomian Ingin UMKM Produksi Kulit Berkembang

Fani Ferdiansyah
Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto meninjau proses produksi kulit di lokasi industri PT Garut Makmur Perkasa (GMP) kawasan Sukaregang, Kabupaten Garut.

GARUT, iNews.id Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartarto mengunjungi lokasi industri kulit PT Garut Makmur Perkasa (GMP) kawasan Sukaregang, Kamis (21/4/2022). Pada kunjungan tersebut, Airlangga meninjau proses operasional penyamakan kulit di pabrik pengolahan kulit yang berlokasi di Jalan Jendral Sudirman Kecamatan Garut Kota, Kabupaten Garut, tersebut. 

Airlangga Hartarto menyampaikan, pihaknya sengaja melakukan kunjungan kerja tersebut untuk melihat ekosistem terkait dengan industri dan juga UMKM berbasis kulit yang ada di Kabupaten Garut. Dalam kesempatan itu, ia juga melakukan Penyaluran KUR BNI kepada UMKM pengrajin kulit

"Masyarakat di Garut menerima manfaat program pemerintah antara lain Kredit usaha rakyat (KUR) dan kami pun mengunjungi beberapa stand pada beberapa usaha UMKM yang secara simbolis mendapat pinjaman KUR sebesar Rp500 Juta dari Bank BNI," kata Airlangga kepada wartawan. 

Ia mengatakan, pihaknya juga berharap pemerintah daerah mendorong UMKM dikabupaten Garut untuk bisa mengakses KUR. “Diharapkan UMKM kita bisa mengakses KUR, karena KUR disiapkan oleh pemerintah besarnya Rp283 triliun dengan bunga tiga persen. Tentunya ini dapat dimanfaatkan,” ucapnya. 

Airlangga yang menjabat sebagai Ketua Umum Partai Golkar ini pun berharap UMKM di Kabupaten Garut dapat mencontoh PT GMP. Ia menilai anak perusahaan PT Widodo Makmur Perkasa Tbk itu telah berkembang serta mampu bersaing di pasar dalam negeri dan luar negeri. 

Editor : ii Solihin

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network