get app
inews
Aa Text
Read Next : Lembaga Permasyarakatan Kelas II A Garut Dinyatakan Sebagai Lapas Bersinar

Al-Mashduqi Boarding School Garut Raih 6 Medali Emas Pencak Silat West Java Open 2023

Minggu, 05 November 2023 | 16:59 WIB
header img
Al Masdhuqi Boarding School Garut meraih medali emas Kategori Tanding - Pra-Remaja Putra pada Kejuaraan Pencak Silat West Java Open 2023. Foto istimewa.

GARUT, iNewsGarut.id – Sebanyak 869 atlet pencak silat yang berasal dari Kabupaten/Kota se-Jawa Barat bertanding dalam kejuaraan pencak silat "West Java Open 2023". Kejuaraan itu berlangsung pada tanggal 3 sampai dengan 5 November 2023 bertempat di gedung sport hall RAA.Adiwijaya, Garut, Jawa Barat.

Dalam kejuaraan itu Al Mashduqi Boarding School Garut mengirimkan sebanyak 18 santri murid dimana mereka meraih 6 Medali Emas kategori tanding pra-remaja dan menjadi juara umum ke-3 dalam kejuaraan tersebut.

Wakil Direktur Al Mashduqi Islamic School Garut yang juga menjabat sebagai Kepala SMP IT Al - Mashduqi Garut, Nispi Gustia Nurani, menyampaikan rasa syukur dan bangga atas prestasi luar biasa yang diraih santri murid SMP IT Al - Mashduqi Garut pada kejuaraan pencak silat ini. 

“Kami memfasilitasi dan mengembangkan potensi yang dimiliki oleh setiap anak-anak melalui berbagai program ekstrakurikuler, baik itu yang bersifat wajib ataupun pilihan, dan salah satunya adalah program ekstrakurikuler pencak silat yang bersifat wajib diikuti oleh setiap santri murid di sekolah kami,"ungkapnya kepada iNewsGarut.id, Minggu (5/11/2023).

Atas capaian dalam kejuaraan ini, Dirinya bersyukur dan merasa bangga atas prestasi luar biasa yang telah diraih para santri murid SMP IT Al - Mashduqi Garut.

"Alhamdulillah atas prestasi yang diraih, mereka adalah para penghafal Al Qur’an yang telah memiliki rata-rata hafalan 1 sampai dengan 9 Juz, yang dengan sungguh-sungguh dan disiplin mengikuti arahan dari para pelatih pencak silat kami yang berpengalaman, dan tentunya juga do’a serta dukungan yang luar biasa dari Orang Tua yang mampu mengantarkan mereka mendapatkan hasil terbaik di kejuaraan pencak silat kali ini,"ucapnya.

Sementara Oo Abdurachman, selaku Koordinator Ekstrakurikuler Al - Mashduqi Islamic School Garut, menuturkan, pada Kejuaraan Pencak Silat West Java Open 2023 kali ini, Al Mashduqi Boarding School Garut dari tingkat SMP IT Al Mashduqi yang turun berlaga di kategori tanding 11 santri murid dan kategori TGR 7 santri murid.

"Mereka ini yang bertanding semuanya merupakan bagian dari santri murid peserta Program Kegiatan ekstrakurikuler wajib pencak silat yang sebelumnya telah diseleksi secara ketat oleh 3 pelatih pencak silat,"ujarnya.

"Alhamdulillah Al Masdhuqi Boarding School sekaligus merebut Juara Umum Ke-3 Tingkat Pra-Remaja,"imbuhnya.

Peraih 6 Medali Emas kategori tanding pra-remaja diantaranya atas nama Nazwa Khairunnisa Fatha, M. Zaky Nurjaman, Gaza Afifi, Nazri Nisrifa Nazira, M. Faqih Al Khairi dan M. Fawwaz Habibi Pratama. 

Sedangkan peraih medali perak untuk kategori tanding pra-remaja, atas nama Zianka Rafilah Mehran, Gentary Radewi Rahmania, Annisa Novianti Al Firdaus, Mahardhika Adzkani Fachmi dan Ismail Moch. Jafar. Adapun medali perunggu diraih dari kategori TGR/Seni atas nama Zahwan Aditya Syahiransyah, Hasbi Syamha Mubina, Azkia Isna Laila, Siti Zahra Nur Jamilah, Amira Dwi Syabani, Difany Fauzia serta Decha Januarisa.

Editor : ii Solihin

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut