GARUT, iNewsGarut.id – Moch Alvinna Perbriansyah terpilih menjadi ketua Dewan Pengurus Kecamatan Komite Nasional Pemuda Indonesia (DPK KNPI) Kecamatan Leles, Garut, Jawa Barat, periode 2024-2027.
Alvin (sapaan akrab) terpilih secara aklamasi melalui Musyawarah Kecamatan (Muscam) DPK KNPI Leles yang bertempat di aula pendopo, Kecamatan Leles, Garut. Rabu (5/6/2024).
Muscam DPK KNPI Leles turut dihadiri oleh para ketua Organisasi Kemasyarakatan Pemuda (OKP), perwakilan dari unsur Forkopimcam Leles, serta unsur yang lainnya.
Kepada iNewsGarut.id, Alvin mengaku bersyukur atas terpilihnya menjadi ketua DPK KNPI Leles. Dan Ia menyampaikan ucapan terima kasih kepada semua OKP yang telah mendukung dan mendorongnya.
"Jabatan hanyalah sebuah title, tapi bagi saya menjadi ketua itu bagaimana menjalankan tugas dengan amanah,"ungkapnya.
Alvin meminta juga mengajak kepada seluruh elemen masyarakat beserta OKP, mari bersama-sama membangun Kecamatan Leles lebih baik lagi.
"Mari kepada semua elemen masyarakat beserta OKP, menyampaikan aspirasinya untuk membangun Leles lebih baik lagi,"ucapnya.
Dalam waktu dekat ini, Alvin terlebih dahulu akan mengurus formatur, dan setelah itu menyusun program kerja apa yang akan dilakukan kedepannya.
"Formatur terlebih dahulu akan Kita susun, setelah itu kemudian merancang program kerja apa yang akan Kita lakukan kedepannya. Dan program kerja itu nantinya diambil dari aspirasi para OKP di Kecamatan Leles,"ujarnya.
Alvin menyebut OKP yang sudah terdaftar di KNPI itu ada sekitar 36 OKP, "Mungkin Kita akan menginventarisir OKP-OKP apabila memang yang secara struktural belum lengkap, Kita akan dorong OKP tersebut supaya lebih berkembang lagi,"imbuhnya.
Dengan terpilihnya sebagai Ketua DPK KNPI Leles, Alvin berharap bisa membawa perubahan di Kecamatan Leles untuk lebih baik lagi.
"Yang sebelumnya sudah baik, mudah-mudahan dengan Saya terpilih menjadi Ketua bisa lebih baik lagi. Serta mudah-mudahan bisa menampung aspirasi para OKP dan masyarakat, terutama dengan segala potensi di Kecamatan Leles, baik dari segi SDM maupun SDA, serta saat ini Leles sudah menjadi wilayah Industri harus membawa dampak positif untuk semua kalangan tidak untuk sepihak saja,"pungkasnya.
Editor : ii Solihin