GARUT, iNews.id – Usaha penjualan kambing dan domba bisa dibilang tidak ada matinya, terkhusus ketika menjelang Hari Raya Idul Adha. Bisnis musiman kambing dan domba menjadi pilihan menarik bagi pedagang hewan kurban. Biasanya, sebulan sebelum Idul Adha tiba, tidak sedikit lapak kambing dan domba yang sudah digelar di pasar tradisional bahkan di pinggir jalan.
Bagi para peternak kambing dan domba, tentu momen Idul Adha ini merupakan peluang emas yang tak boleh terlewatkan.
Selain peluang tahunan, para peternak juga memiliki peluang lain dalam penjualan hewan peliharaannya, seperti menjadi supplier untuk kebutuhan restoran dan warung sate kambing, catering acara pernikahan, hingga aqiqahan.
Salah satu warga Kampung Limustilu, Desa Ciudan, Kecamatan Singajaya, Dede (35) mengatakan, biasanya peternak mengalami masalah dengan pakan yang diberikan dan perihal bobot ternak yang tumbuh terlalu lama. Tidak sedikit peternak yang hanya mengandalkan rumput di sekitar untuk pakan ternak.
"Untuk pakan saya sendiri mencari rumput di lereng pegunungan, karena tumbuhnya alami tanpa terkontaminasi pupuk kimia dan itu akan menyehatkan bagi domba tersebut," ungkapnya Jumat (10-7-2022).
Disamping itu, pemberian jenis pakan seperti daun pohon singkong, jenjen, aprika dan nangka itu sangat baik untuk nutrisi.
" Hal tersebut untuk menghindari memotong rumput dari lahan pertanian yang dimana kontur tanahnya sering dipupuk kimia," ujar Dede.
Ia menambahkan, untuk kebersihan juga diperhatikan, seperti mencukur bulu domba yang sudah kusam untuk menghindari jamur kulit dan penyakit lainnya, dan juga dimandikan 1 minggu sekali dan dijemur di ruang terbuka.
Editor : ii Solihin