GARUT, iNews.id – Wakil Gubernur Jawa Barat Uu Ruzhanul Ulum menghadiri acara rangkaian peringatan Tahun Baru Islam atau 1 Muharram 1444 H di pondok pesantren Al Furqon yang berada di Desa Simpen Kidul, Kecamatan Blubur Limbangan, Kabupaten Garut, Jawa Barat. Senin (8/8/2022).
Kehadiran orang nomer dua di Jawa Barat itu disambut antusias masyarakat setempat, karena kehadiran Wakil Gubernur Jawa Barat tersebut sangat dinantikan oleh Anak-anak maupun pengurus di Ponpes Al-Furqon juga masyarakat setempat.
Wakil Gubernur Jabar Uu Ruzhanul Ulum dalam sambutannya menyampaikan, dirinya datang mewakili Pemerintah Provinsi Jawa Barat bertemu dengan masyarakat, karena yang namanya pemimpin harus dekat, akrab, dan harus dikenal dan mengenal masyarakat.
"Peringatan Muharram merupakan peringatan yang bernuansa islami, yaitu sama dengan meninggikan syiar -syiar agama Alloh.", ungkapnya.
Uu menambahkan, momentum di bulan Muharram, tahun Baru Islam yakni meningkatnya persatuan dan kesatuan diantara semua.
Editor : ii Solihin
Artikel Terkait