GARUT,iNewsGarut.id – Ribuan Kepala Keluarga di Pameungpeuk Garut terdampak Banjir.Banjir yang disebabkan oleh luapan Sungai Cipalebuh dan Cikaso tersebut pada Kamis malam (23/9/2022) sekira pukul 23.30 WIB, merendam rumah warga.
Dengan apa yang terjadi saat ini, Pemerintah Kabupaten Garut melalui Dinas Ketahanan Pangan (DKP) menyalurkan bantuan beras cadangan pangan Pemerintah Daerah (CPPD) sebanyak 9 ton Lebih untuk warga yang terdampak banjir dan longsor di Garut selatan, Jawa Barat.
Kepala Dinas Ketahanan Pangan (DKP) Garut, Haeruman, mengatakan, Bantuan beras CPPD ini, nantinya akan didistribusikan pada warga terkena banjir dan tanah longsor di selatan Garut.
"9 ton lebih beras akan kami distribusikan bagi warga terdampak banjir dan longsor di selatan Garut.", ungkapnya. Sabtu (24/9/2022).
Bantuan ini, Kata Haeruman, sebagai bentuk kepedulian Pemerintah Kabupaten Garut pada warga yang saat ini tertimpa musibah bencana banjir dan tanah longsor.
Editor : ii Solihin
Artikel Terkait