GARUT, iNewsGarut.id – Ribuan siswa dari berbagai jenjang pendidikan dan santri menyambut Wakil Presiden K.H. Ma'ruf Amin saat berkunjung ke Kabupaten Garut, Jawa Barat, Kamis (24/11/2022). Sambutan diberikan di sepanjang jalan yang dilalui Wapres pada wilayah Kecamatan Karangtengah, Kabupaten Garut.
Sambil membawa bendera merah putih, para siswa menyambut Wapres Ma'ruf Amin dengan cara berbaris di samping jalan. Beberapa di antara para siswa, melakukan antraksi marching band.
Kunjungan Wapres Ma'ruf Amin ke Garut dilakukan dalam rangka peringatan Hari Lahir (Maulid) ke-18 Pondok Pesantren Al-Jauhari, di Kampung Sanggar, Desa Sindanggalih, Kecamatan Karangtengah. Wapres Ma'ruf Amin menyempatkan diri untuk datang ke Garut setelah melakukan kunjungan kerja di Purwokerto, Jawa Tengah.
Perjalanan yang ditempuh Wapres Ma'ruf Amin dari Purwokerto ditempuh melalui udara, dengan Pesawat Kepresidenan BAe-RJ 85 dari Pangkalan Udara TNI AU Jenderal Besar Soedirman, Purbalingga, selama 40 menit.
Wapres dan rombongan, terbatas tiba di Pangkalan Udara TNI AU Husein Sastranegara, Bandung, sekitar pukul 08.00 WIB.
Editor : ii Solihin
Artikel Terkait