Luapan Selokan Rendam Pemukiman Warga di Malangbong Garut

Hendrik Prima
Petugas Saat Membersihkan Lumpur Yang Masuk ke Dalam Madrasah Akibat Luapan air Selokan di Malangbong Garut. Foto (ist)

GARUT, iNewsGarut.id – Intensitas hujan tinggi yang mengguyur pada Senin (12/12/2022) sore sekira pukul 18.00 WIB, mengakibatkan selokan (parit) meluap dan merendam rumah warga di dua Kampung.

Yakni Kampung Ciwahang, dan kampung Cijanur, Desa Sukamanah, Kecamatan Malangbong, Kabupaten Garut, Jawa Barat.

Kapolsek Malangbong AKP Zaenuri, mengatakan, luapan air yang berasal dari selokan akibat curah hujan tinggi sehingga tidak bisa menampung debit air dan menggenang ke daerah pemukiman warga.

"Kami pun langsung mengevakuasi warga yang terdampak luapan air dari selokan yang masuk ke pemukiman warga, dibantu juga stakeholder lainnya,"ungkapnya. Saat dihubungi iNewsgarut.id. Selasa (13/12/2022).

Selain menggenangi rumah warga, jelas Zaenuri, air pun merendam Satu Madrasah, " kami bantu membersihkan bangunan dan madrasah sisa-sisa lumpur yang terdampak akibat luapan air,"ujarnya.

Zaenuri menegaskan, Pada Peristiwa itu tidak ada korban jiwa, hanya beberapa rumah warga terdampak, serta Madrasah, dan menggenangi Jalan dengan tinggi air sekitar ±20 cm.

"Saat ini air sudah surut, dan situasi terpantau aman dan terkendali, dan saat ini Petugas masih melakukan evakuasi pada warga yang terdampak,"pungkasnya.

Editor : ii Solihin

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network