GARUT, iNewsGarut.id – Akibat intensitas hujan tinggi yang mengguyur kawasan Garut menyebabkan pohon tumbang dan menghalangi jalan sehingga menghambat arus lalu lintas kendaraan.
Peristiwa pohon tumbang tersebut terjadi di Jalan Raya Garut Bayongbong tepatnya di Kampung Gandasari, Desa Mangkurakyat, Kecamatan Cilawu, Rabu (14/12/2022).
Dengan sigap personel satuan lalu lintas Polres Garut dan Polsek Cilawu langsung bergegas melakukan pengaturan lalu lintas dan evakuasi terhadap batang pohon yang menghalangi jalan.
Kapolsek Cilawu, AKP Juhari mengatakan pihaknya bersama jajaran anggota dan dari Sat Lantas Polres Garut langsung bergerak cepat mendatangi lokasi tumbangnya pohon.
“Setibanya di lokasi kami bergegas untuk melakukan pembersihan dan memotong dahan pohon yang tumbang menutup jalan dan menghambat arus lalu lintas,” ujar Juhari.
Editor : ii Solihin
Artikel Terkait