Terlalu Memaksakan, Sebuah Truk Bermuatan Asbes Terperosok di Jalan Banjarwangi

Indra Sanjaya
Truk Terperosok di Jalan Raya Banjarwangi, Kampung Ciawitali, Desa Tanjungjaya, Kecamatan Banjarwangi, Kabupaten Garut. Foto : iNewsGarut.id/Indra Sanjaya.

GARUT, iNewsGarut.id – Kecelakaan tunggal terjadi di Kabupaten Garut. Sebuah truk bermuatan asbes terperosok dan nyaris jatuh ke jurang di Jalan Raya Banjarwangi, Kampung Ciawitali, Desa Tanjungjaya, Kecamatan Banjarwangi, Kabupaten Garut, Sabtu (3/1/2024). 

Dalam peristiwa kecelakaan tunggal ini tidak ada korban jiwa. Truk bermuatan asbes tersebut keluar jalan raya dan terperosok.

Kapolsek Banjarwangi, Iptu Amirudin Latif mengatakan peristiwa kecelakaan tunggal itu bermula saat mobil truk jenis Hino bermuatan asbes dengan Nopol Z 8562 DU dari arah Cikajang menuju Banjarwangi berpapasan dengan mobil Grand Max di jalan Banjarwangi.

"Pada saat di belokan berpapasan dengan Mobil Grand Max dan mobil tersebit tak mau mengalah sehingga mobil truk kepinggir mengakibatkan bahu jalan amblas dan membuat kendaraan terguling," kata Amir.

Amir menyebut kondisi truk setelah kecelakaan tunggal, nyungsep dan miring di sisi kanan jalan raya. Atas kecelakaan tunggal tersebut, kondisi truk hanya mengalami kerusakan ringan pada bagian depan. Sebab tak ada benturan yang cukup keras dalam kecelakaan tunggal itu.

Kejadian kecelakaan tunggal ini membuat arus sempat tersendat. Pasalnya setengah badan mobil menutupi sebagian ruas jalan tersebut.

"Agar tidak terjadi penumpukan kendaraan sambil melakukan proses evakuasi arus Lalu Lintas (Lalin) dari arah Singajaya dan Banjarwangi menuju Cikajang atau sebaliknya diberlakukan buka tutup jalan," imbuhnya.

Amir juga menegaskan pihaknya sudah memasang himbauan untuk kendaraan besar agar tidak melintas di jalan Banjarwangi karena medan jalan sempit dan terjal namun masih saja ada yang membandel dan memaksakan.

"Kami himbau untuk pengguna jalan lebih berhati hati melintas jalan raya Banjarwangi karena medannya terjal dan sempit, disamping itu kontur tanah yang labil dan rentan amblas," tandasnya.

Editor : ii Solihin

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network