GARUT, iNewsGarut.id – Penjabat (Pj) Bupati Garut, Barnas Adjidin, berkomitmen untuk lerluas ruas jalan di Kabupaten Garut guna memudahkan akses wisata ke Kabupaten Garut.
Hal tersebut karena pertumbuhan pembangunan pariwisata Garut yang tengah digaungkan pemerintah serta rencana pembangunan tol Getaci sebagai lintasan strategis menuju kota intan.
Untuk mengembangkan hal tersebut, Pj Bupati Garut meluncurkan empat proyek strategis Kabupaten Garut Tahun 2024 ini, diantaranya pembangunan Jalan Lingkar Cipanas (lanjutan), rehabilitasi Jalan Pamalayan-Cicariu-Cikarang, rehabilitasi Jalan Leles-Cangkuang, dan rehabilitasi Jalan Cangkuang-Leuwigoong.
Untuk memulai empat proyek strategis tersebut, Pj Bupati Garut pun melakukan groundbreaking secara simbolis di Jalan Ibrahim Adjie, Kecamatan Tarogong Kaler, Kabupaten Garut, pada Senin (19/02/2024).
Tak hanya menyikapi pertumbuhan pembangunan yang pesat di Kabupaten Garut, Barnas menyatakan bahwa pembangunan ini merupakan langkah antisipasi dari pemerintah daerah.
"Mungkin dalam 2-3 tahun lagi akan ada jalan tol, saya yakin banyak sekali orang yang akan datang ke Garut, karena Bandung-Garut itu nanti bisa cuman setengah jam, maka solusi untuk orang-orang (luar) Garut mencari rekreasi akan banyak ke Garut," ujar Barnas.
Ia menekankan pentingnya jalan penghubung yang memadai untuk mendukung jalur tol yang akan melintas di Kabupaten Garut, khususnya exit tol yang ada di Kabupaten Garut.
"Salah satunya kegiatan pembangunan yang belum selesai kemarin (Jalan Ibrahim Adjie), yaitu menyambungkan yang kiri dan kanan tempat kita ini, jadi sekali lagi ini penting, ini prioritas, dan harus bagus hasilnya, dan dikawal oleh semua pihak," ucapnya.
Editor : ii Solihin
Artikel Terkait