SMAN 10 Garut Siap Sukseskan PPDB Tahun 2024 Sesuai Mekanisme

Hendrik Prima
Suasana depan SMAN 10 Garut. Foto iNewsGarut.id/Hendrik Prima.

GARUT, iNewsGarut.id – Pendaftaran Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2024/2025 di SMAN 10 Garut untuk tahap pertama jalur Zonasi dan Afirmasi Keluarga Tidak Mampu (KTM) akan dibuka secara serentak tanggal 3 Juni 2024. Sedangkan untuk tahap 2 Jalur Afirmasi PDBK, perpindahan tugas orang tua, anak guru, prestasi nilai raport dan prestasi kejuaraan akan di buka pada tanggal 24 Juni 2024.

Untuk mempermudah informasi bagi calon siswa-siswi terkait dengan pendaftaran, panitia PPDB SMAN 10 Garut menggelar sosialisasi bersama dengan Kepala Desa, Camat dan pihak sekolah dari SMP baik Negeri maupun Swasta.

Ketua Panitia PPDB SMAN 10 Garut Enung Nurjanah menyebutkan ada perbedaan antara PPDB tahun lalu dengan saat ini, dimana jalur zonasi lebih dulu di buka di tahap pertama. 

"Untuk kecamatan yang tidak memiliki sekolah negeri seperti Cibiuk, Kita memfasilitasi dengan adanya jalur kuota khusus sebanyak 5% dengan catatan domisili Cibiuk bukan sekolah asalnya, namun kita tetap terlebih dahulu memprioritaskan zonasi terdekat dengan sekolah yaitu wilayah kecamatan Leuwigoong, " Tuturnya.

Enung juga menambahkan jika kebutuhan murid di SMAN 10 mencapai 432 siswa dan terbagi 2 jalur untuk zonasi 50% atau sekitar 216 siswa. 

Editor : ii Solihin

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network