Selain itu, masyarakat juga diimbau untuk tidak ragu menyampaikan laporan karena penegakan hukum berlaku bagi semua tanpa terkecuali.
Respon positif pun datang dari warga setempat. Mereka merasa lebih terlindungi dan mendapatkan kepastian bahwa laporan mereka akan ditindaklanjuti secara profesional oleh pihak berwenang.
Harapan masyarakat adalah, dengan meningkatnya kesadaran dan partisipasi, praktik premanisme yang selama ini meresahkan bisa diminimalisir dan pelaku tindak kejahatan tersebut segera diberantas.
Melalui langkah strategis ini, Polres Garut berharap masyarakat semakin menyadari peran pentingnya dalam menjaga ketertiban serta dapat memanfaatkan fasilitas yang telah disediakan demi terciptanya lingkungan yang aman dan nyaman bagi seluruh warga.
Editor : ii Solihin
Artikel Terkait