Berbagi Baju Lebaran bagi Anak Yatim dan Duafa

Hendrik Prima
Aksi Peduli Kapolres Garut Berbagi Baju Lebaran bagi Anak Yatim dan Duafa. Foto istimewa.

GARUT, iNewsGarut.id – Dalam semangat berbagi di bulan Ramadan, Kapolres Garut, AKBP Mochamad Fajar Gemilang, menggelar aksi sosial dengan membagikan baju lebaran gratis kepada puluhan anak yatim piatu dan duafa di Kabupaten Garut.

Acara dimulai dengan keberangkatan para penerima manfaat dari Polres Garut menggunakan bus menuju Riya Busana Garut, di mana mereka mendapatkan kesempatan memilih langsung baju lebaran yang sesuai dengan keinginan masing-masing. Tak hanya sekadar pembagian pakaian, momen ini juga diwarnai dengan doa bersama yang dipanjatkan demi keselamatan dan keberkahan bagi seluruh warga Garut.

Dalam kegiatan tersebut, sekitar 25 anak yatim dan duafa menerima bingkisan baju lebaran yang dipilih sesuai selera mereka. Kapolres Garut menyampaikan. 

“Bulan Ramadan adalah waktu yang istimewa untuk berbagi. Kami berharap dengan inisiatif ini, anak-anak yang kurang beruntung bisa merasakan sukacita menyambut hari kemenangan,"ujar Fajar.

Salah satu momen mengharukan terjadi ketika Nisa, seorang anak yatim berusia 4 tahun asal Kampung Jolok, Desa Giriawas, Kecamatan Cikajang, mengungkapkan kegembiraannya. "Aku mau baju yang warna pink dan topi," ucap Nisa dengan polosnya. Senyuman tulus anak itu menjadi bukti betapa besarnya dampak positif dari aksi sosial ini.

Kegiatan berbagi baju lebaran tersebut mendapat respon positif tidak hanya dari para penerima, namun juga dari masyarakat sekitar. Kapolres Garut berharap kegiatan semacam ini dapat terus dilakukan, sehingga ikatan antara aparat kepolisian dan masyarakat semakin erat serta kepedulian sosial di lingkungan Garut semakin tumbuh.

Editor : ii Solihin

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network