GARUT, iNews.id – Pemerintah Kabupaten Garut mulai memperbaiki fasilitas umum yang rusak di wilayah perkotaan. Salah satunya, jalanan rusak akses utama menuju objek wisata Darajat yang akhir-akhir ini dikeluhkan masyarakat.
Proses perbaikan infrastruktur di wilayah perkotaan dimulai hari ini, Minggu (27/3/2022). Bupati Garut Rudy Gunawan memimpin langsung proses perbaikannya.
"Hari ini kita mulai melaksanakan launching pembangunan infrastruktur perkotaan. Kita melakukan perbaikan dengan hotmix di beberapa ruas jalan. Sekarang kita mulai," ucap Rudy kepada wartawan.
Rudy mengatakan, ada beberapa ruas jalan yang mulai dihotmix hari ini. Seperti di kawasan Banyuresmi, Wanaraja hingga di kawasan jalan Raya Samarang yang menjadi akses utama menuju kawasan wisata Darajat.
Jalan Raya Samarang yang menjadi akses utama menuju kawasan objek wisata Darajat itu belakangan ini dikeluhkan warga lantaran kondisinya yang rusak. Warga bahkan menyebut jalanan itu tak layak untuk jalan raya, apalagi bila dibandingkan dengan indahnya objek wisata yang ada di sana.
Editor : ii Solihin
Artikel Terkait