get app
inews
Aa Text
Read Next : 6 Desa di Garut Ini Punya Pemandangan Alam Indah, Wajib Dikunjungi Minimal Sekali Seumur Hidup

Peringati Hari Bhayangkara, Polres Garut Gelar Khitanan Massal Gratis

Jum'at, 17 Juni 2022 | 15:50 WIB
header img
Sejumlah petugas medis mengkhitan anak dalam kegiatan sunatan massal dalam sebuah mobil Volkswagen (VW), pada peringatan Hari Bhayangkara, di Mapolres Garut, Jumat (17/6/2022).

GARUT, iNews.id  Aparat kepolisian menggelar sunatan massal bagi anak-anak yang berasal dari keluarga kurang mampu di Mapolres Garut, Jumat (17/6/2022). Khitanan bebas biaya bagi anak laki-laki itu digelar polisi dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara ke-76. 

"Kami bekerjasama dengan Bale Khitan Paseban dan komunitas VW dari Garut, Bandung dan Tasik mengadakan kegiatan khitanan massal bertajuk Khitanan Anak Sholeh, dalam rangka Hari Bhayangkara yang ke-76," kata Kapolres Garut AKBP Wirdhanto Hadicaksono. 

Menariknya, sunatan dalam acara itu tidak dilakukan di sebuah ruangan, melainkan dalam mobil tua Volkswagen (VW). Konsep ini bertujuan agar anak yang akan dikhitan tak takut menjalani prosesnya. 

"Kekhasan dari ini dengan adanya mobil VW tentunya untuk memikat anak bahwa khitanan itu menyenangkan dan tidak menyeramkan," ujar AKBP Wirdhanto.

Sebelum dikhitan, para bocah ini diantar masuk ke dalam mobil yang sudah dimodifikasi dengan tambahan ranjang dan alat medis. Mereka kemudian menjalani proses sunat di sana.

Sekira seratusan anak menjadi peserta sunatan massal di Jumat ini. Usai disumat, mereka mendapat uang kadeudeuh dan bingkisan menarik dari polisi. 

"Yang menjadi peserta tentunya warga yang terdampak pandemi. Kemudian secara ekonomi juga kurang beruntung," katanya.

Selain melaksanakan khitanan massal, Polres Garut juga menggelar kegiatan vaksinasi massal. Lokasinya berada di Aula Mumun Surachman, Polres Garut, Jalan Sudirman, Kecamatan Karangpawitan.

"Untuk vaksin kita targetkan ada 1,5 ribu penerima," ucapnya. 

Editor : ii Solihin

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut