get app
inews
Aa Text
Read Next : Memasuki Masa Tenang Satpol PP Kecamatan Banjarwangi Tertibkan APK

Tenis Meja LPP STIE Yasa Anggana Bersama PTMSI Jabar  Sukses Digelar

Selasa, 02 Agustus 2022 | 17:20 WIB
header img
Kejuaraan Even Tenis Meja Tingkat Jawa Barat LPP STIE Yasa Anggana bekerja Dengan PTMSI Jabar. Foto :iNewsGarut.id/Hendrik Prima.

GARUT, iNews.id Kejuaraan tenis meja se-provinsi Jawa Barat yang diselenggarakan oleh Lembaga Pendidikan Prima Anggana, STIE Yasa Anggana bersama PTMSI Jawa Barat sukses digelar.

Kegiatan Kejuaraan tenis meja se-provinsi Jawa barat itu digelar pada Jum'at, Sabtu, Minggu tanggal 28,29,30 Juli bertempat di area gedung STIE Yasa Anggana Jalan Pembangunan, Desa Sukagalih, Kecamatan Tarogong Kidul, Kabupaten Garut, Jawa Barat.

Kegiatan itu mengundang banyak antusias peserta diantaranya kejuaraan itu diikuti oleh 450 peserta dari berbagai Kabupaten Garut, Jawa Barat.

Sementara itu Nurseno Selaku Ketua PTM menyebutkan hal tersebut sebagai upaya untuk menghasilkan atlet -atlet unggul dalam Cabor tenis meja yang bisa terlahir dari Jawa Barat, dirinya juga menyebut agar kegiatan tersebut menjadi agenda tahunan.

" Intinya kegiatan event ini untuk menghasilkan bibit-bibit atlet muda berbakat, dan kami mengadakan event seperti ini harus lain dan berbeda.", ungkapnya.

PTMSI Jabar pun saat ini sedang atau sudah memprakarsai kejuaraan tenis meja tingkat Jawa Barat bekerja sama dengan Lembaga Pendidikan STIE Yasa Anggana dan PT.Djarum.

" Semoga event kejuaraan tenis meja ini terus berlanjut dan menjadi agenda tahunan dalam rangka menciptakan atau melahirkan bibit -bibit atlet muda terbaik di bidang olahraga Tenis meja khususnya di Kabupaten Garut, Jawa Barat pada umumnya.", pungkasnya.

Editor : ii Solihin

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut