GARUT, iNews.id – Bupati Garut Rudy Gunawan menyebutkan Pembangunan Stadion Sepakbola yang berada di Kawasan Sarana Olahraga (SOR) Ciateul tidak dibantu oleh Provinsi.
Hal itu ia ungkapkan saat Pembukaan Kompetisi Bola Volly Merah Putih Kapolres Cup yang diselenggarakan Polres Garut dalam rangka rangkaian peringatan HUT RI ke 77.
"Untuk Stadion Sepakbola ini tidak dibantu oleh Provinsi, Stadion engga ada bantuan, kita berat juga ni, Saya dua tahun Anggaran lagi 2023-2024 ini sudah agak berat.", ungkap Rudy kepada iNews.id. Senin (15/8/2022).
Rudi juga menjelaskan atlet di Kabupaten Garut itu banyak, tapi Pemkab Garut mengalami kesulitan ketika atlet -atlet yang sudah jadi itu dia mendapatkan kompensasi atau uang pengikat.
Itu adalah besar sekali, ada yang minta 500 ribu , ada juga yang 300 ribu, sedangkan kemampuan APBD belum cukup.
" Atlet di Garut banyak, tidak membela Garut bukan tidak ada uangnya, mereka kan atlet yang sudah jadi level sudah lain.
Di Garut kan tidak ada fasilitas, mau renang bagaimana kolam renangnya juga baru dibangun, lintasan juga baru sekarang, jadi di Garut mereka pindah ke kota misalnya ke kota Bandung karena infrastruktur di Garut kurang.", Imbuhnya.
"Mudah-mudahan saja uang PPS Provinsi Jawa Barat Sekarang dapat membantu pembangunan sarana olahraga di SOR Ciateul ini.", pungkasnya.
Editor : ii Solihin