get app
inews
Aa Text
Read Next : 6 Desa di Garut Ini Punya Pemandangan Alam Indah, Wajib Dikunjungi Minimal Sekali Seumur Hidup

Polsek Banjarwangi Salurkan Bantuan Kepada Korban Terdampak Longsor

Kamis, 17 November 2022 | 09:41 WIB
header img
Polsek Banjarwangi salurkan bantuan dari Kapolres Garut kepada korban terdampak longsor. Foto(Indra)

GARUT, iNewsGarut.id – Bentuk kepedulian kepada korban bencana alam, Kapolres Garut, AKBP Wirdhanto Hadicaksono, memberikan bantuan sosial kepada warga terdampak tanah longsor yang berada di Desa Wangunjaya, Kecamatan Banjarwangi, Rabu (16/11/2022).

Adanya musibah longsor yang meratakan rumah Haerudin (48) beserta isinya, direspon cepat oleh Kapolres Garut dengan memberikan bantuan yang disampaikan melalui Polsek Banjarwangi.

Kapolsek Banjarwangi, Iptu Amirudin Latif mengatakan, hari ini pihaknya berangkat ke lokasi rumah Haerudin (48) warga Kampung Kadulempeung, Desa Wangunjaya, yang dimana rumah beserta isinya rata dengan tanah tertimbun material longsor.

"Kita dari Polsek Banjarwangi salurkan bantuan dari Kapolres Garut kepada korban terdampak tanah longsor berupa paket sembako," katanya.

Lanjut Amir menyampaikan, baksos ini merupakan bentuk kepedulian polri khususnya Polres Garut kepada masyarakat yang mengalami musibah.

Editor : ii Solihin

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut