get app
inews
Aa Read Next : Berikut 25 Pemain Persigar Garut Yang Akan Bermain di Liga 3 Nasional

Kelurahan Sukamanteri Jadi Lokasi Pembagian PMT bagi Balita Stunting dari DPPKBPPPA Garut

Minggu, 11 Desember 2022 | 13:42 WIB
header img
Tim Percepatan Penurunan Stunting (TPPS) Kabupaten Garut memberikan makanan tambahan dan menempelkan stiker identitas stunting di warga Kelurahan Sukamenteri, Kecamatan Garut Kota, Kabupaten Garut.Foto iNewsGarut.id/ Dindin.

GARUT, iNewsGarut.id – Kelurahan Sukamanteri, Kecamatan Garut Kota, jadi lokasi pembagian 50 paket Pemberian Makanan Tambahan (PMT) dari Korps Pegawai Republik Indonesia (Korpri) Unit Dinas Pengendalian Penduduk Keluarga Berencana Pemberdayaan Perempuan Perlindungan Anak (DPPKBPPPA) Kabupaten Garut kepada  balita stunting, Sabtu (10/12/2022).

Bersamaan dengan itu, tim yang dipimpin Ketua Korpri Kabupaten Garut, Fajar Putradi, sekaligus melakukan penempelan stiker berisi data balita stunting.

Selain mengikutsertakan Kepala DPPKBPPPA Garut, Yayan Waryana beserta jajarannya, turut pula hadir Camat Garut Kota, Teten Sundara, dan Lurah Sukamanteri, Irwan Sutiawan.

Pemberian PMT yang dilakukan oleh Korpri Unit DPPKBPPPA Garut ini sendiri merupakan perwujudan dari Korpri Peduli dan Berbagi, dimana PMT ini berisi makanan tambahan berupa telur, susu bubuk formula, dan biskuit.

Ketua Korpri Kabupaten Garut, Didit Fajar Putradi, menuturkan jika dalam kesempatan ini pihaknya beserta Korpri Unit DPPKBPPPA dan  rombongan lain berkeliling dan menengok masyarakat yang di rumahnya memiliki balita stunting.

Didit yang juga menjabat sebagai Wakil Ketua Tim Percepatan Penurunan Stunting (TPPS) Kabupaten Garut mengungkapkan, disamping pemberian paket PMT, juga dilakukan penempelan stiker yamg berisi identitas balita stunting ini, dengan tujuan mempermudah intervensi yang dilakukan oleh pemerintah daerah maupun pihaknya lainnya. 

"Kami memberikan sedikit stimulan begitu untuk peningkatan gizinya, disamping itu juga ada hal yang agak strategis kami sengaja menempelkan stiker yang dibuat oleh TPPS di rumah-rumah yang ada balita stuntingnya, tiada lain maksudnya agar intervensi dari pemerintah daerah, dari TPPS terutama juga dari unsur pimpinan kewilayahan di sini, Pak Camat maupun Pak Lurah beserta seluruh pemangku kepentingan yang ada di tingkat Kelurahan Sukamenteri ini, bisa bekerjasama dengan perangkat daerah lainnya yang punya petugas di tingkat kelurahan ini, secara berkala melihat menengok rumah-rumah yang ada balita stuntingnya yang sudah ditandai," ujar Didit.

Editor : ii Solihin

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut