get app
inews
Aa Text
Read Next : 6 Desa di Garut Ini Punya Pemandangan Alam Indah, Wajib Dikunjungi Minimal Sekali Seumur Hidup

Hujan Disertai Angin Kencang, Dua Unit Mobil di Garut Tertimpa Pohon Tumbang

Sabtu, 18 Februari 2023 | 22:34 WIB
header img
Petugas Damkar Dibantu Warga Saat Evakuasi Pohon Tumbang Yang Menimpa Mobil. Foto (istimewa)

GARUT, iNewsGarut.id – Hujan disertai angin kencang, Sabtu (18/2/2023) sore, mengakibatkan pohon tumbang. Akibatnya dilaporkan pohon tumbang itu menimpa dua unit mobil yang terparkir di Cafe Jemma Coffee, Kelurahan Regol, Kecamatan Garut Kota, Kabupaten Garut, Jawa Barat.

Kepala Seksi (Kasi) Evakuasi Damkar Garut, Yuli Yuliani, saat dihubungi iNewsgarut.id, membenarkan adanya pohon tumbang yang menimpa dua unit mobil yang berada di salah Cafe, pihaknya setelah mendapatkan laporan langsung menuju lokasi untuk melakukan evakuasi.

"Ya benar adanya pohon tumbang menimpa dua unit mobil Toyota Silver D 1554 AHE, dan Daihatsu Ayla Putih bernomer polisi D 1663 ABO, bagian belakang mobil dilaporkan rusak akibat pohon tumbang tersebut,"ungkapnya.

Menurut keterangan pelapor dan hasil pemantauan cctv, Jelas Yuli, kejadian pohon tumbang terjadi sekira pukul 12.30 WIB, pohon tumbang diakibatkan karena adanya hujan disertai angin kencang yang menghembus pohon dengan kondisi pohon pada bagian akar ditemukan adanya kebusukan (akar yang tidak kuat).

"Jadi saat hujan disertai angin kencang, karena kondisi bagian akar pohon sudah membusuk, sehingga akar tidak kuat menahan pohon, akhirnya tumbang,"jelasnya.

Editor : ii Solihin

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut