JAKARTA, iNewsGarut.id – PT Kereta Api Indonesia (Persero) berhasil mencetak quattrick atau 4 tahun berturut-turut memperoleh predikat Informatif dalam Anugerah Keterbukaan Informasi Publik Tahun 2023, yang diselenggarakan oleh Komisi Informasi Pusat RI.
Penghargaan diberikan langsung oleh Wakil Presiden RI, Ma'ruf Amin, kepada Direktur Utama KAI, Didiek Hartantyo, di Istana Wakil Presiden RI, Jakarta Pusat, Selasa (19/12/2023).
Direktur Utama KAI, Didiek Hartantyo, mengucapkan terima kasih kepada Komisi Informasi Pusat atas predikat Badan Publik Informatif ke-empat kalinya.
Menurut dia, apresiasi ini sebagai wujud komitmen KAI dalam mengelola keterbukaan informasi publik.
"Predikat Informatif yang diraih KAI merupakan peringkat tertinggi dalam Monitoring dan Evaluasi Keterbukaan Informasi Badan Publik tahun 2023. KAI menjadi satu-satunya BUMN yang meraih predikat Informatif 4 tahun berturut-turut," kata Didiek.
Dikatakan Didiek, keterbukaan Informasi Publik secara terbuka atau transparan dijamin oleh negara berdasarkan Undang Undang Keterbukaan Informasi Publik Nomor 14 tahun 2008.
Ia menambahkan, masyarakat pun dapat memperoleh data-data sesuai kebutuhan yang bersumber dari badan publik termasuk KAI dengan berpijak pada aturan yang berlaku.
"KAI berkomitmen memberikan layanan keterbukaan informasi yang inklusif. Tujuannya, agar semua kalangan dapat memperoleh informasi, termasuk penyandang disabilitas. Hal ini juga merupakan pengimplementasian terhadap Peraturan Komisi Informasi RI Nomor 1 Tahun 2021 tentang Standar Layanan Informasi Publik," paparnya.
Didiek mengungkapkan, berbagai inovasi KAI lakukan untuk memudahkan para disabilitas, yaitu penyediaan jalur khusus bagi tunanetra dan jalur kursi roda bagi tunadaksa untuk dapat masuk ke kantor PPID (Pejabat Pengelola Informasi dan Dokumentasi) KAI.
Editor : ii Solihin