get app
inews
Aa Text
Read Next : KPU Garut Sukses Gelar Debat Publik Calon Bupati dan Wakil Bupati Garut Tahun 2024

Aksi Heroik, Seorang TNI di Garut Selamatkan Ibu Yang Akan Melahirkan

Minggu, 24 Desember 2023 | 17:19 WIB
header img
Serka Riswanto saat membantu Ibu yang akan melahirkan. Foto istimewa.

GARUT, iNewsGarut.id – Sersan Kepala (Serka) Riswanto seorang Babinsa koramil 1102/Karangpawitan Kodim 0611/Garut menunjukkan kepeduliannya yakni membantu seorang ibu yakni Upah (35) warga kelurahan Karangmulya yang akan melahirkan, pada Sabtu (23/12/2023) kemarin.

Serka Riswanto dengan sigap langsung mengantarkan ibu tersebut ke bidan sesuai rujukan dari Puskesmas Karangmulya.

"Alhamdulillah, Ibu Upah melahirkan dengan selamat dan bayinya sehat," ungkap Serka Riswanto.

Serka Riswanto memahami betul tanggung jawabnya dalam membantu warga, terutama dalam situasi darurat seperti melahirkan. 

Kejadian ini menunjukkan komitmen Babinsa untuk hadir di tengah masyarakat, memberikan bantuan, dan memastikan kesejahteraan warganya.

"Kami selalu siap membantu masyarakat, termasuk dalam situasi darurat seperti melahirkan. Ini adalah tanggung jawab kami sebagai Babinsa untuk hadir dan membantu warga di setiap keadaan," kata Serka Riswanto.

Tindakan sigap dan tanggap Serka Riswanto mendapatkan apresiasi dari masyarakat setempat.

Keberadaan Babinsa yang proaktif dalam membantu warga menjadi nilai tambah dalam memperkuat keterlibatan TNI dalam mendukung kehidupan masyarakat di tingkat lokal.

Dalam kejadian ini, peran Babinsa tidak hanya sebagai aparat keamanan, tetapi juga sebagai sahabat dan penolong bagi warga yang membutuhkan bantuan, mencerminkan semangat gotong royong dan kepedulian sosial.

Editor : ii Solihin

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut