GARUT, iNewsGarut.id – Kontestasi Pemilu 2024 semakin mendekat, berbagai upaya dan langkah para calon anggota legislatif untuk memikat hati para pemilihnya di daerah pemilihan masing-masing. Baik secara door to door maupun sosialisasi dari satu desa ke desa yang lain, tidak lain untuk menyampaikan visi misi nya sebagai calon anggota legislatif.
Salah satunya yang dilakukan calon anggota legislatif DPRD Garut Partai PKS, Eidi Rasmawardi, strateginya dengan mendekatkan diri melalui makan bersama diatas daun pisang atau dalam istilah bahasa sunda "Ngaliwet" dengan masyarakat di daerah pemilihan tiga (Dapil 3).
"Ya ini lebih mendekatkan diri saja dengan masyarakat, Ngaliwet walaupun sederhana tapi lebih akrab, lebih dekat, dan lebih enak menyampaikan apa yang menjadi harapan dari Saya sebagai caleg di dapil 3,"kata Eidi, Selasa (2/1/2024).
Selain itu, Eidi pun menerima berbagai aspirasi dari masyarakat mulai dari terkait dengan bantuan sosial, hingga kartu BPJS yang tidak aktif.
"Saya menerima berbagai aspirasi dari masyarakat, terkait bantuan sosial yang memang selalu menjadi polemik, juga BPJS yang tidak aktif. Ya itu semua memerlukan pendampingan yang khusus salah satunya Anggota DPRD yang mempunyai akses dan kebijakan untuk itu,"ujarnya.
Editor : ii Solihin