get app
inews
Aa Text
Read Next : Pelaku UMKM di Garut Ketiban Durian Runtuh Pada Kampanye Akbar Paslon Syakur -Putri

Stadion Jayaraga akan Jadi Homebase Persigar Garut dengan Fasilitas Lengkap

Jum'at, 26 Januari 2024 | 14:35 WIB
header img
Ketum Persigar Garut Rudy Gunawan saat mengecek stadion Jayaraga. Foto istimewa.

Di sana, Rudy juga mengecek progres pengerjaan renovasi lapangan sepak bola. Menurut Rudy, lapangan sepak bola Merdeka akan digunakan untuk pertandingan berskala kecil.

"Persigar juga nanti akan bermain dan berlatih di sini. Di samping, lapangan ini juga bisa digunakan oleh masyarakat, untuk berolahraga," katanya.

Para pengurus Persigar juga melanjutkan hari ini dengan mengadakan rapat. Rapat digelar tertutup di Kafe Mars, di Jalan Pramuka, Jumat siang. Dari rapat tersebut, ada lima poin yang dihasilkan. Berikut ini kelima poin tersebut:

1. Sehubungan dengan renovasi yang akan dilakukan di Stadion Jayaraga, untuk sementara basecamp Persigar akan berada di bagian Tribun Barat Stadion Dalem Bintang selama satu tahun ke depan.

2.  Menugaskan Wakil Ketua 2, untuk membentuk tim khusus dalam upaya mencari pelatih dan pemain. Tenggat waktu yang diberikan maksimal 14 hari.

3. Menugaskan Wakil Ketua 1, untuk melakukan perancangan fundrising. Dalam rangka penggalangan sponsor.

4. Menugaskan Bidang Hukum untuk buat statuta Persigar Garut.

5. Stadion Jayaraga mulai ditutup untuk umum. Proses renovasi mulai dilaksanakan pada bulan Maret 2024.

Editor : ii Solihin

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut