GARUT, iNews.id – Pemerintah Kabupaten Garut rencanakan branding mobil elf menjadi transportasi wisata lokal di Garut. Bupati Garut Rudy Gunawan, mengatakan, setelah adanya nama, pihaknya akan membranding mobil elf grup wisata yang sekarang ini ada di Pendopo.
"Jadi gini ya, rencana kita ini akan luncurkan setelah ada nama yang bagus, buat mobil elf, grup wisata elf yang sekarang ada di Pendopo, itu akan dibranding untuk menjadi bagian dari transportasi lokal di Garut," ungkapnya pada saat menerima kunjungan Direktur Utama PT. Kereta Api Indonesia (KAI).
Dalam rangka rencana pengoperasian jalur kereta api lintas Cibatu-Garut, di Ruang Pamengkang, Kecamatan Garut Kota, Kabupaten Garut, Sabtu (19/02/2022).
Ia menambahkan, pihaknya juga akan menemui jasa transportasi online seperti Grab, yang didampingi oleh Dinas Perhubungan (Dishub) Garut untuk membahas kesiapan alat transportasi, khususnya setelah jalur kereta api di Kabupaten Garut sudah mulai beroperasi.
"Karena kalau lihat schedule sekarang ini kan jam 12 malam datangnya (kereta api), di Garut kan tidak ada taksi, rencana mau ngecek yang online itu Grab dan yang lain. Saya akan bertemu dengan pihak Grab nanti dengan Dishub akan melihat mereka siap dengan alat transportasi di sekitar Garut," ujar Rudy.
Lanjut, Rudy menyampaikan, pihaknya akan melakukan branding pada mobil operasional yang ada di Pendopo, untuk sementara alat transportasi disarankan menggunakan Grab terlebih dahulu tandasnya.
Editor : ii Solihin