get app
inews
Aa Text
Read Next : KPU Garut Sukses Gelar Debat Publik Calon Bupati dan Wakil Bupati Garut Tahun 2024

Tiga Anggota Dewan Berbeda Partai Bantu Yuyun Warga Desa Cipareuan Garut

Senin, 05 Agustus 2024 | 17:29 WIB
header img
Tiga Anggota DPRD Garut saat memberikan bantuan kepada warga yang tertimpa musibah kebakaran. Foto istimewa.

GARUT, iNewsGarut.id – Musibah kebakaran menimpa Yuyun Warga Kampung Bunisari RT 01/10, Desa Cipareuan, Kecamatan Cibiuk, Garut, Jawa Barat. Dimana rumahnya hangus terbakar dilahap si jago merah pada Minggu (4/8/2024) sekira pukul 11.00 WIB.

Adanya musibah itu, tiga Anggota DPRD Garut yakni Yudha Puja Turnawan, Dadan Wandiansyah, dan Nadiman, menengok secara langsung Yuyun yang tertimpa musibah kebakaran, Senin (5/8/2024).

"Hari ini bersama Pak Dadan Wandiansyah anggota DPRD dari fraksi PDI Perjuangan, Pak Nadiman anggota DPRD dari fraksi Golkar, Pak Nandang Mulyadi kades Cipareuan dan PAC PDI Perjuangan Kecamatan Cibiuk menengok ibu yuyun yang rumahnya habis kebakaran di hari minggu 4 agustus 2024 pukul 11.00 WIB di kampung bunisari RT 01 RW 10 desa cipareuan kecamatan cibiuk,"kata Yudha kepada iNewsGarut.id.

Kedatangan tiga Anggota DPRD Garut itu untuk menguatkan hati dan meringankan beban korban yang tertimpa musibah kebakaran.

"Kedatangan kami untuk menguatkan hati dan meringankan beban ibu yuyun. Selaku anggota DPRD Saya memberikan santunan uang dan bingkisan sembako, begitu juga Pak nadiman memberikan santunan uang untuk ibu yuyun,"imbuhnya.

Selaku ketua Fraksi PDI-Perjuangan, Yudha pun menugaskan Dadan Wandiansyah yang duduk di Komisi II DPRD Garut untuk berkoordinasi dengan Disperkim aga ibu Yuyun mendapatkan bantuan.

Editor : ii Solihin

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut