get app
inews
Aa Text
Read Next : Polres Garut Tetapkan Ayah dan Paman Sebagai Tersangka Pencabulan Anak Usia 5 Tahun

Siswa di Bungbulang-Garut Bertaruh Nyawa Lewati Jembatan Rusak

Jum'at, 06 Desember 2024 | 12:01 WIB
header img
Siswa di Kampung Wangun, Desa Gunamekar, Kecamatan Bungbulang nekat sebrangi jembatan rusak. Foto (istimewa).

GARUT, iNewsGarut.id – Warga dan pelajar dari Kampung Wangun, Desa Gunamekar, Kecamatan Bungbulang, Kabupaten, Garut, Jawa Barat terpaksa harus bertaruh nyawa melintasi jembatan yang putus untuk beraktivitas.

Pasalnya jembatan yang menghubungkan Kampung Wangun Desa Gunamekar, Kecamatan Bungbulang dan Kampung Saparantu Desa Jagabaya, Kecamatan Mekarmukti, hancur diterjang banjir bandang beberapa tahun lalu.

Tak adanya akses lain, warga pun nekad melintasi jembatan yang rusak itu, sekalipun nyawa taruhannya. Hal itu mereka lakukan lantaran debit air Sungai Cirompang yang biasa digunakan menyebrang kini besar.

Kepala Desa Jagabaya, Yayan Suryana mengaku prihatin pasalnya jembatan tersebut digunakan warga kampung sebelah yang beraktifitas menuju wilayahnya.

"Sangat menghawatirkan anak anak sekolah berani pergunakan jembatan Saparantu yang belum kunjung di selesaikan pembangunannya oleh pihak Pemerintah," katanya, Jumat (6/12/2024).

Diaku Yayan, pihaknya sangat menghawatirkan terlebih di musim penghujan debit air sungai Cirompang sering meluap karena curah hujan cukup tinggi pada saat ini, sehingga anak anak yang sekolah dari Kampung Wangun, Desa Gunamekar, Kecamatan Bungbulang berani menggunakan jembatan tersebut.

Editor : ii Solihin

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut