Persib Day Festival di Garut Satukan Bobotoh Lintas Generasi, Legenda hingga Pemain Muda Hadir
GARUT, iNewsGarut.id – Semangat kebersamaan Bobotoh terasa kuat dalam gelaran Persib Day Festival yang berlangsung di Lapangan Cakrawati, Malangbong, Kabupaten Garut, Minggu (18/1/2026). Festival bertema “Expert of Taste” ini menjadi ruang temu inklusif yang mempertemukan Bobotoh lintas generasi bersama pemain muda, legenda, hingga keluarga besar PERSIB Bandung.
Kegiatan ini menghadirkan dua wajah Persib sekaligus, masa depan dan sejarah. Talenta muda binaan klub tampil berdampingan dengan para legenda yang pernah mengharumkan nama Pangeran Biru, menegaskan bahwa PERSIB terus melangkah maju tanpa melupakan akar dan perjalanan panjangnya.
Dua pemain muda PERSIB, Robi Darwis dan Fitrah Maulana, hadir dalam sesi mini talkshow yang berlangsung hangat dan inspiratif. Keduanya berbagi cerita tentang proses, kedisiplinan, serta mimpi dalam perjalanan sebagai pesepakbola profesional, pesan yang terasa dekat dengan banyak talenta muda Garut yang memadati area acara.
Editor : ii Solihin