GARUT, iNews.id – Sering terjadinya pencurian dimana-mana terutama pada kendaraan roda dua, Kepala Desa Sukatani, Kecamatan Cisurupan, Kabupaten Garut, Naim Pirmansyah, mengimbau warga masyarakat di wilayahnya agar tetap berhati-hati dan waspada.
Hal seperti yang dikatakan Kades Sukatani saat dikonfirmasi di kantor desa setempat, Rabu (20/4/2022) kemarin, ia mengatakan, pihaknya merasa resah dengan sering terjadinya pencurian, terutama pencurian kendaraan roda dua sering terjadi di wilayahnya.
"Iya justru itu, itu yang sangat saya resahkan, karena itu marak dimana-mana, terutama pencurian kendaraan roda dua sering terjadi juga di daerah Sukatani," tuturnya kepada wartawan.
Lebih lanjut dikatakan Naim, ia mengimbau kepada warga masyarakat Desa Sukatani agar tetap berhati-hati, serta tetap waspada terhadap apapun.
"Makanya saya mengimbau kepada warga masyarakat Sukatani harus berhati-hati. Jangan teledor terhadap apapun yang menjadikan kesempatan oleh pencuri, kita harus bisa mewaspadai," tandasnya.
Editor : ii Solihin