Polsek Wanaraja Evakuasi Korban Gantung Diri, Diduga Alami Defresi

Hendrik Prima
Anggota Polsek Wanaraja saat evakuasi jenazah Pria yang ditemukan sudah tewas Gantung Diri. Jum'at (22/7/2022). Foto.INewsGarut.id/Hendrik Prima.

GARUT, iNews.id Polsek Wanaraja Polres Garut evakuasi jenazah yang sudah ditemukan tewas gantung diri di dapur rumah miliknya. Dan Kejadian itu sempat Gegerkan warga.

Jenazah yang ditemukan tergantung tersebut yakni Seorang pria berinisial Y(38) ditemukan tewas akibat gantung diri di dalam rumahnya di Kampung Tajurkidul RT 01 RW 03, Desa Tenjonagara, Kecamatan Sucinaraja, Kabupaten Garut, pada Jum'at (22/7/2022) sore.

Korban pertama kali ditemukan oleh warga setempat bernama Ana (30), kemudian memberitahukan kepada warga lain dan melaporkan kejadian tersebut kepada Babhinkamtibmas Polsek Wanaraja.

Kapolsek Wanaraja, Kompol Wawan Setiawan menjelaskan, korban ditemukan tak bernyawa di dapur rumah miliknya sekitar pukul 17.00 WIB.

" Sekitar pukul 17.00 WIB korban Y (38) sudah ditemukan tewas tergantung di dapur rumahnya.", ujarnya.

Editor : ii Solihin

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network